Header Ads Widget

Hosting Unlimited Indonesia

Update

8/recent/ticker-posts

AKSES JALAN RUSAK PARAH, MASYARAKAT TLAMBAH PERBAIKI DENGAN SWADAYA




sampang,beritainfrastruktur.com
rabu,14-september-2022
Warga Desa Tlambah, Kecamatan Karang Penang, Kabupaten Sampang, Madura, Jawa-Timur. Selasa 13/9/2022.


Kompak melakukan perbaikan jalan poros Kabupaten yang menuju Pamekasan yang rusak parah dibiarkan Pemkab Sampang dan terkesan tutup mata karena jalan tersebut jalan arternatif bagi warga yang hendak ke Pamekasan.

Salah satu warga Desa Tlambah Wadut selaku mengkordinir sangat menyayangkan, kepada pemerintah daerah jalan poros Kabupaten dibiarkan rusak, setiap hari warga kompak melakukan penggalangan dana, bahkan sumbangan agar bisa melakukan perbaikan jalan poros Kabupaten Sampang yang menuju Pamekasan dengan cara swadaya masyarakat.

Jalan poros Kabupaten tersebut jalan arternatif bagi warga yang hendak bepergian ke Pamekasan, karena menunggu perbaikan dari Pemkab Sampang sampai saat belum ada Perbaikan. Kalau biarkan rusak seperti ini, akan tambah parah lagi nanti, hingga kita rela melakukan perbaikan jalan secara swadaya masyarakat. Meski jalan poros Kabupaten mas," kata Wadut.

Menurutnya, Seharusnya Pemkab Sampang itu diprioritaskan jalan poros Kabupaten jangan sampai dibiarkan seperti ini, karena jalan tersebut akses jalan utama bagi masyarakat. Apabila jalanya rusak, akses perekonomian masyarakat terhambat juga hancur.

"Saya berharap kepada Pemerintah Kabupaten Sampang supaya segera melakukan perbaikan jalan poros Kabupaten karena jalan poros Kabupaten itu bukan ranahnya Kepala Desa setempat, tapi ranahnya Kabupaten dan dinas terkait. Sekarang masyarakat Sampang mayoritas melakukan perbaikan jalan secara swadaya masyarakat, bahkan tidak elok," pintanya.

Sementara itu, Kepala Desa Tlambah, Cholil menyampaikan, bahwa warganya setiap hari bisa kompak melakukan perbaikan jalan poros Kabupaten yang menuju Pamekasan, karena jalan tersebut kondisinya rusak.

"Alhamdulillah Warga Desa Tlambah bisa kompak untuk melakukan perbaikan jalan sepanjang jalan poros antar Kecamatan dan antar Kabupaten Sampang - Pamekasan secara swadaya," dengan ucapan syukur Cholil.

Lebih lanjut, Cholil, sebelum terjadinya kecelakaan warga kompak untuk melakukan perbaikan jalan dengan melakukan penggalangan dana dan juga sumbangan agar akses jalan tersebut baik, supaya tidak memakan korban, karena kondisi jalan sangat rusak," ujar Cholil.

"Harapan kami semoga tahun depan Pemerintah Daerah bisa menganggarkan dana untuk perbaikan dan pelebaran jalan poros Kabupaten tersebut karena selain rusak jalan tersebut sangat sempit dan sering terjadi kecelakaan."(mam).

Posting Komentar

0 Komentar