SAMPANG, berita infrastruktur.com – Dalam rangka cipta kondisi keamanan dan ketertiban masyarakat dalam Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) serentak tahun 2024, Polres Sampang menggelar patroli skala besar, senin (25/11/2024) pagi.
Patroli skala besar yang diikuti personil gabungan TNI-Polri dan Pemkab Sampang dilaksanakan usai apel gelar pergeseran pasukan dalam rangka pengamanan Tempat Pemungutan Suara (TPS) Pilkada tahun 2024 di Kabupaten Sampang.
AKBP Hendro Sukmono didampingi Forkopimda Kabupaten Sampang melepas puluhan personil TNI-Polri dan Pemkab Sampang yang akan berpatroli dengan rute depan Pendopo Bupati – Kecamatan Omben – Kecamatan Karang Penang – Kecamatan Sokobanah – Kecamatan Ketapang – Kecamatan Robatal – Kecamatan Kedundung dan finish di Mapolres Sampang.
Kapolres Sampang AKBP Hendro Sukmono SH, S.IK, M.IK mengatakan kepada awak media bahwa patroli skala besar merupakan Kegiatan Rutin Yang Ditingkatkan (KRYD) dalam Operasi Mantap Praja Semeru 2024 serta bentuk kesiapan Polri serta instansi terkait dalam mengamankan dan menyukseskan Pilkada serentak tahun 2024.
Untuk anggota yang diturunkan dalam patroli skala besar, AKBP Hendro Sukmono menjelaskan bahwa puluhan personil beserta kendaraan dinas dari Polres Sampang, Kodim 0828 Sampang, Kompi 2 Batalyon D Pelopor Sat. Brimob Polda Jatim, BKO Korps Brimob Mabes Polri, dan perwakilan instansi dari Pemkab Sampang.
Lebih lanjut patroli skala besar merupakan wujud nyata komitmen bersama TNI-Polri dan Pemkab Sampang dalam memastikan seluruh tahapan Pilkada serentak di Kabupaten Sampang berjalan aman, lancar dan kondusif.
Dalam pelaksanaan pentahapan pemungutan, pengitungan dan rekapitulasi hasil penghitungan suara Pilkada serentak 2024, ribuan personil TNI-Polri akan diturunkan ke lapangan guna mencegah terjadinya gangguan Kamtibmas sehingga seluruh masyarakat dapat menggunakan hak pilihnya dengan tenang dan nyaman, tutur Kapolres Sampang AKBP Hendro Sukmono kepada awak media.
Kepada seluruh masyarakat di Kabupaten Sampang, AKBP Hendro Sukmono menghimbau untuk menjaga persatuan dan kesatuan antar warga dengan menghargai perbedaan pandangan ataupun pilihan agar terwujudnya Pilkada damai di Kabupaten Sampang.
AKBP Hendro Sukmono mengajak seluruh masyarakat di Kabupaten Sampang untuk bekerja sama dengan Polri dalam menjaga situasi Kamtibmas yang kondusif sekaligus menciptakan suasana Pilkada yang aman, damai, sejuk dan nyaman di tengah-tengah masyarakat baik sebelum, sesaat dan sesudah hari pemungutan suara pada tanggal 27 Nopember 2024.
Walaupun terdapat perbedaan pandangan, sikap dan pilihan, Kapolres Sampang AKBP Hendro Sukmono mengatakan itu merupakan hal yang sangat wajar dalam demokrasi, akan tetapi seluruh masyarakat harus saling hormat menghormati perbedaan tersebut agar tidak terjadi perpecahan yang akan menimbulkan gangguan Kamtibmas bahkan sampai mengakibatkan konflik sosial.
0 Komentar